Powered By Blogger

Jumat, 12 Oktober 2012

MENGAPA PRODUSEN MELAKUKAN SEGMENTASI PASAR ?





NAMA    :FITRIANI VONNA
KELAS   :3EA03
NPM       :12210858


PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Dalam hal ini strategi pemasaran mempunyai peranan yang sangat penting untuk kemajuan perusahaan/ produsen dalam bidang pemasaran khususnya. Strategi pemasaran yang diterpakan harus ditinjau dan dikembangkan sesuai dengan perkembangan pasar dan lingkungan pasar tersebut.            
Pentingnya segmentasi pasar bagi perusahan/ produsen disebabkan antara lain karena segmentasi memungkinkan perusahaan lebih terfokus dalam mengalokasikan sumber daya,segmentasi merupakan basis untuk menentukan komponen-komponen strategi,taktik dan value secara keseluruhan, dan juga segmentasi merupakan faktor kunci untuk mengalahkan pesaing.
Dengan adanya hal ini, maka perusahaan/ produsen terbantu mengidentifikasi peluang pasar dengan lebih baik dan perusahaan mampu mengembangkan produk dengan tepat bagi setiap target pasar.

LANDASAN TEORI
   
2.1  Pengertian segmentasi pasar
    Segmentasi pasar dapat di definisikan sebagai proses membagi pasar menjadi bagian-bagian konsumen yang khas yang memiliki kebutuhan yang sama dan kemudian memilih satu atau lebih segmen yang akan dijadikan sasaran.
    Menurut Hermawan Kartajaya dkk (2003) dalam bukunya Rethinking Marketing segmentasi berarti melihat pasar secara kreatif . Segmentasi merupakan seni mengidentifikasikan serta memanfaatkan peluang-peluang yang muncul dipasar.
    Berdasarkan pengertian diatas dapat disimpulkan bahwa segmentasi memiliki peranan yang sangat penting dalam suatu usaha.

2.2  Tujuan segmentasi pasar
·         Memudahkan pembedaan pasar
·         Perbaikan pelayanan
·         Strategi yang lebih terarah

2.3  Target pasar
Dalam menentukan target marketing perusahaan dapat mempertimbangkan lima pola berikut :
·         Single segment concentration : perusahaan dapat memilih satu segmen saja. Perusahaan lebih bisa mencapai posisi yang kuat disatu segmen saja .
·         Selective specialization : perusahaan menyeleksi beberapa segmen. Segmen yang dipilih mungkin tidak saling berhubungan tapi masing-masing segmen menjanjikan uang.
·         Product specialization :  perusahaan berkonsentrasi membuat produk khusus.
·         Market specialization : perusahaan berkonsentrasi melayani berbagai kebutuhan dalam kelompok tertentu.
·         Full market coverage : perusahaan berusaha melayani semua kelompok dengan produk yang dibutuhkan.





PEMBAHASAN

Pengaruh segmentasi pasar terhadap perusahaan atau produsen.
    Banyaknya perusahaan yang melakukan segmentasi pasar atas dasar pengelompokkan variable tertentu.  Jadi dengan mensegmentasikan pasar secara umum perusahaan mempunyai motivasi untuk mempertahankan dan meningkatkan tingkat penjualan dan yang lebih penting agar kegiatan operasional perusahaan berlangsung dalam jangka panjang dan berkelanjutan.
    Segmentasi pasar dalam perusahaan juga bisa bermanfaat ataupun menimbulkan resiko-resiko tersendiri bagi perusahaan.
    Manfaat-manfaat dengan dilakukannya segmentasi pasar antara lain:
·         Perusahaan dapat mendeteksi secara cepat dan tepat mengenai kecenderungan dalam pasar yang senentiasa berubah.
·         Dapat meciptakan produk yang sesuai dengan permintaan pasar.
·         Dapat menentukan promosi/iklan yangpaling efektif.
·         Dapat mengarahkan dana promosi yang tersedia melalui media yang tepat bagi segmen yang diperkirakan akan menghasilkan keuntungan yang lebih besar.
    Kelemahan-kelemahan atau resiko dari kegiatan segmentasi pasar antara lai :
·         Biaya produksi akan lebih tinggi dikarenakan waktu proses produksi yang lebih pendek.
·         Biaya promosi akan lebih tinggi ketika sejumlah media tidak menyediakan diskon.
·         Kemungkinan akan menghadapi pesaing yang melakukan persaingan secara tidak sehat.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam melakukan segmentasi pasar.
    Pengusaha yang melakukan segmentasi pasar akan berusaha mengelompokkan konsumen kedalam beberapa segmen yang secarav relative memiliki sifat-sifat homogen dan kemudian memperlakukan masing-masing segment dengan cara atau pelayanan yang berbeda.
    Banyak faktor yang harus dicermati untuk melakukan pengelompokkan salah satunya adalah Variable-variable segmentasi : salah satu dimensi yang dipandang memiliki perean utama dalam menentukan segmentasi pasar.
    Yang merupakan variable utama dalam segmentasi terdiri dari :
·         Segmentasi geografi : berdasarkan daerah asal atau daerah tempat tinggal.
·         Segmentasi demografi : berdasarkan usia, jenis kelamin dan juga pekerjaan.
·         Psychographic segmentation : karakteristik setiap konsumen seperti motivasi, kepribadian, persepsi, interest, dll

 Menentukan dasar segmentasi
    Dalam menentukan dasar segmentasi yang akan digunakan dapat disesuaikan dengan kondisi yang paling relevan. Sebagaimana diketahui bahwa konsumen berbeda dalam banyak hal yang berpotensi membentuk segmen. Dengan demikian perlu adanya kehati-hatian dalam memilih variable segemntasi agar sesuai dengan perusahaan.
    Agar strategi segmentasi tersebut tepat perusahaan yang pertama harus memandang pasar dari sudut yang unik dan dengan cara yang berbeda dari yang dilakukan pesaing. Kedua, metode segmentasi yang digunakan harus sejauh mungkin mencerminkan perilaku pembelian atau penggunaan serta menentukan alasan pelanggan untuk membeli.
KESIMPULAN
    Jadi menurut saya, karena segmentasi ini dapat melihat melihat peluang-peluang yang muncul di pasar segmentasi pasar ini memang sangat dibutuhkan seorang produsen ataupun perusahaan karena segmentasi ini dapat menjadi sarana bagin para pengusaha ataupun produsen untuk meraih keunggulan bersaing di pasar.
    Segmentasi pasar ini juga bisa membantu perusahaan untuk menentukan komponen strategi yang dapat dilakukan perusahaan , membantu perusahaan untuk lebih focus mengalokasikan sumber daya dan juga menjadi kunci untuk mengalahkan pesaing apabila kita bisa memandang pasar dari sudut yang unik yang jarang dilakukan oleh pesaing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar